Velg mobil modifikasi memang terlihat jauh lebih menarik dan keren. Maka tak heran harganya pun selangit. Ada beberapa model velg mobil yang banyak diminati para pehobi otomotif. Sebut saja mulai dari velg klasik, hingga velg racing. Semua model tersebut hadir dengan bahan yang beragam, seperti chrome dan aluminum.
Untuk dapat mempertahankan penampilan velg mobil modifikasi, tentu harus dilakukan perawatan yang ekstra. Tidak jarang, kan, Anda melihat velg mobil yang kusam, kotor, berkerak, sampai berkarat. Alhasil penampilan mobil jadi tidak menarik lagi karena velg-nya yang berkarat.
Lalu, apa penyebab dari velg yang berkarat?
Velg akan cepat kotor dan berkarat dikarenakan perubahan cuaca yang ekstrim dan tidak menentu, mulai dari terkena panas matahari dan juga air hujan. Selain itu, velg mudah sekali terkena kotora, seperti debu jalanan dan lumpur. Jika tidak segera dibersihkan, velg mobil akan timbul karat dan jamur yang merusak penampilannya.
Solusinya, bersihkan kotoran dan noda yang menempel pada velg. Bagaimana jika sudah terlanjur berkarat? Apakah tetap bisa dibersihkan? Tentu saja bisa. Berikut tips untuk mengatasi karat pada velg mobil berbahan chrome dan juga aluminum. Yuk, simak tips berikut!
Velg mobil chrome
Velg mobil dengan lapisan chrome memiliki warna yang mengkilap sehingga terlihat keren dan mahal. Namun velg berjenis ini mudah sekali berkarat sehingga Anda harus rajin merawatnya. Ada beberapa bahan yang dapat Anda gunakan untuk membersihkan karat pada velg mobil berbahan chrome, seperti:
Aluminum foil
Bahan yang sering dijumpai di dapur ini ternyata dapat membersihkan karat pada velg mobil berbahan chrome. Caranya, cuci velg menggunakan air dan shampoo mobil. Jika masih ada noda membandel, tambahkan sedikit air garam dan cuka. Setelah itu, gosok aluminum foil pada permukaan velg dengan arah maju mundur secara perlahan. Untuk karat yang tebal, berikan tekanan yang agak kuat. Cuci velg dengan shampoo mobil dan lap dengan tisu kering.
Pasta gigi
Pasta gigi dapat juga membersihkan karat pada velg. Caranya dengan membersihkan velg dengan air bersih dan keringkan. Oles pasta gigi putih secara merata dan diamkan setengah kering. Gosok velg dengan lap kering hingga bersih.
Velg mobil aluminum
Velg dengan bahan aluminum yang terbuat dari campuran aluminum dan nikel, banyak digunakan oleh dipasaran. Bobotnya yang ringan namun kokoh alasanya. Tetapi tidak jarang jenis velg ini juga berkarat. Maka mobil pun akan dapat bergerak dengan lincah. Bagaimana cara menghilangkan karatnya?
Minuman soda
Minuman soda memiliki tingkat keasaman yang tinggi untuk menghilangkan karat. Caranya dengan mencuci velg dengan sedikit sabun, lalu lap menggunakan kain hingga kering. Tuang minuman soda ke permukaan velg dan diamkan 20 menit. Gosok permukaan velg dengan spon cuci piring secara perlahan hingga karatnya rontok. Bilas dengan air lalu keringkan
Amplas waterproof
Selain minuman soda, amplas waterproof juga bisa menghilangkan karat pada velg aluminum. Caranya dengan menggunakan amplas waterproof yang paling halus agar velg tidak baret. Amplas permukaan velg lalu siram dengan air agar licin. Gosok permukaan velg yang terkena karat sampai bersih dan halus. Setelah itu, bersihkan kembali dengan air bersih dan keringkan hingga benar-benar kering. Untuk menjaganya, semprot dengan cairan pengkilap velg agar terlihat seperti baru.
Jika Anda sudah melakukan semua perawatan tersebut tapi velg berkarat masih belum bisa tertolong, mungkin velg mobil Anda memang sudah saatnya untuk diganti. Tidak perlu repot menghabiskan waktu ke bengkel mobil untuk memilih velg pengganti. Karena kini Anda sudah dipermudah MatahariMall.com yang menyediakan beragam velg mobil dengan semua ukuran.
Anda tinggal pilih yang sesuai, lalu masukkan ke keranjang belanja, bayar, dan tunggu barang sampai di tangan Anda. Mudah dan efektif bukan? Yuk segera cek MatahariMall.com!
Saya biasa pakai pasta gigi utk mbersihin...
BalasHapusWah, kalau gini gak perlu susah2 ke bengkel. Bisa bersihin sendiri
BalasHapusPaling mudah dengan pasta gigi, di rumah pasti pada punya
BalasHapus