Kontrol Berita Lebih Luas
Selama ini bisa dikatakan bahwa media arus utama telah mendominasi media lainnya. Akibatnya, media lain jadi tidak punya suara. Standar berita yang bagus juga dimonopoli oleh media mainstream. Ketika punya media arus sendiri, maka semuanya akan bersaing secara kualitas. Bukan lagi perkara tunduk-menunduk.Berpotensi Memunculkan Jurnalis Berbakat
Tidak bisa dipungkiri, bahwa banyak calon jurnalis hanya tertarik bekerja di bawah naungan media arus utama, misalnya Kompas, Tempo, atau mungkin Jawa Pos. Padahal barangkali di daerahnya sendiri ada media yang harus diperjuangkan. Jika setiap region punya media arus utama, maka bukan tidak mungkin banyak jurnalis hebat yang akan terlibat di dalamnya.Memberi Amunisi Menumbuhkan Literasi
Menjadi media arus utama memang tidak mudah. Hal ini telah dialami sendiri oleh awak media Lampung Post dan juga media setara lainnya. Keteguhan memelihara media di region-lah yang membuat bertahan dalam waktu lama. Semakin besar media, umumnya selalu meningkatkan kualitas tulisan berita.Merangsang Pertumbuhan Daerah Setempat
Tumbuh dalam arti apa? Segalanya. Karena media selalu meliput apa pun yang layak diberitakan, berita wisata Lampung misalnya. Dengan kehadiran banyak media arus utama, tentunya membuat warga di dalam region akan selalu berpikir aktif dan kreatif. Hal ini menjadi salah satu faktor yang sangat berpengaruh dalam kemajuan daerah tersebut.Menjadi Wadah Opini Masyarakat yang Lebih Luas
Inilah goal terluas jika media arus utama ada di setiap region Indonesia. Tentu saja untuk menumbuhkan media agar lebih besar diperlukan tenaga, fikiran dan dana yang tidak sedikit. Perlu kerja sama antara masyarakat dan medianya sendiri. Dengan adanya media arus utama, maka akan menampung banyak opini yang bisa dijadikan bahan kajian untuk maju lebih pesat lagi.Jadi, kita tidak akan mengenal lagi istilah monopoli media tertentu jika hal ini benar-benar tercapai. Setiap daerah Indonesia berhak maju. Salah satunya dengan hadirnya banyak media arus utama di dalamnya. Hal ini sudah dibuktikan keampuhannya oleh portal berita Lampung online dari SKH Lampung Post, sebagai media utama warga Lampung dan sekitarnya.
"5 Potensi Futuristik saat Tiap Region Punya Media Arus Utama Sendiri"
Posting Komentar