Mobil bekas menjadi salah satu alternatif bagi sebagian orang agar ia bisa lebih cepat memiliki mobil idaman. Hai ini biasanya menjadi keputusan mereka karena beberapa alasan, seperti karena budget yang dimiliki terbatas, tidak ingin memiliki tanggungan angsuran setiap bulan dan beberapa alasan lain.
Maka tidak sedikit, akhir-akhir ini membeli mobil bekas menjadi tren yang semakin diminati oleh banyak orang. Menabung, setelah cukup, baru membeli mobil bekas.
Toyota Yaris hadir pertama kali di Indonesia tahun 2005. Sampai saat ini mobil ini banyak sekali diminati oleh masyarakat Indonesia. Dibekali oleh body mobil yang sporty dan mengandalkan teknologi VVT-I menjadikannya dapat melaju dengan maksimal dan irit bahan bakar.
Harga bekasnya juga tergolong terjangkau, tergantung kondisi dan masa tahun pembuatannya. Jika di bawah tahun 2015 harga pasarannya sekitar Rp. 90 juta sampai Rp. 100 jutaan. Namun untuk tahun pembuatan 2015 ke atas, maka dana yang harus dipersiapkan mulai Rp. 150 juta sampai Rp. 200 jutaan.
Jika Anda berniat membeli mobil bekas Yaris, selain dana, ada beberapa hal lain yang harus Anda persiapkan dan ketahui. Hal ini agar saat mobil telah didapatkan Anda tidak akan kecewa jika terjadi hal yang tidak diinginkan.
Nah, Berikut ini beberapa tips sebelum membeli Toyota Yaris bekas yang bisa Anda jadikan referensi. Silahkan disimak, semoga bermanfaat.
1. Mencari Informasi Mobil Bekas
Hal pertama yang dilakukan setelah dana terkumpul adalah mencari informasi dimana Anda bisa mendapatkan Toyota Yaris bekas.
Dulu, proses ini mungkin membutuhkan waktu berhari-hari. karena harus mengunjungi showroom mobil bekas yang masih sedikit, melihat iklan di koran atau mencari ke penjualnya langsung dengan bertanya pada teman. Namun sekarang, seiring perkembangan teknologi yang semakin canggih, Anda bisa mencarinya di internet melalui situs jual beli ataupun media sosial.
Jadi caranya tinggal memasukkan keyword Toyota Yaris, maka sudah ada banyak pilihan dengan beragam harga yang ditawarkan.
Selain itu, untuk showroom mobil bekas juga sudah tersebar di banyak daerah. Anda tinggal memilih, mobil Yaris idaman mana yang sesuai dengan kebutuhan.
2. Menentukan Penjual yang Akan Dikunjungi
Setelah melakukan pencarian, baik menggunakan media sosial atau aplikasi penjualan mobil bekas, maka langkah selanjutnya adalah menentukan penjual mana yang akan didatangi. Pastikan bahwa penjual yang akan dikunjungi adalah penjual mobil dengan profil yang lengkap dan memberikan informasi mobil secara lengkap dan rinci.
Tidak hanya itu saja, Anda juga bisa melihat komentar yang ada pada iklan tersebut mengenai penjual mobil yang diincar. Saran saya, datangi yang terdekat terlebih dahulu.
3. Cek Kualitas Mobil dan Lakukan Test Drive
Setelah menentukan beberapa penjual, selanjutnya adalah mendatanginya atau membuat janji untuk bertemu. Lakukan satu demi satu penjual untuk bisa mendapatkan yang benar-benar berkualitas baik.
Baca Juga : 8 Tips Membeli Mobil Baru Bagi Pemula
Cek kualitas mobil dengan teliti. Jika perlu bawa mekanik atau seseorang yang mengerti tentang proses pengecekan mobil bekas. Dengan begitu akan diketahui kondisi sebenarnya dari mobil yang sedang di cek, apakah masih bagus atau ada kerusakan yang butuh biaya mahal saat diperbaiki atau tidak.
Lakukan pengecekan dari semua sudut, eksterior, interior dan mesinnya. Jika dirasa semuanya aman dan layak untuk dibeli, jangan lupa untuk melakukan test drive. Hal ini sangat penting karena bisa merasakan langsung kenyamanan mobil yang akan dibeli. Bahkan bisa saja kerusakan yang belum diketahui saat pengecekan sebelumnya dapat terasa saat test drive.
4. Periksa Kelengkapan Dokumen
Setelah semuanya dirasa baik dan kondisi mobil bekas Toyota Yaris masih bagus serta layak untuk dibeli, maka langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah memeriksa dokumen yang ada pada mobil tersebut.
Pastikan semuanya lengkap, mulai dari STNK dan BPKB. Jika memungkinkan tanyakan juga soal faktur pembelian. Setelahnya, lakukan pengecekan kesesuaian antara nomor pada STNK dan BPKB dengan mobil yang dijual. Jangan sampai ada perbedaan nomor rangka dan mesin antara mobil dengan dokumennya.
Nah, itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum membeli Toyota Yaris bekas. Semoga bermanfaat dan Selamat bermoburu mobil impian.
Salam..
Bener sih tipsnya, siapa yang tidak ingin beli mobil mewah, hanya saja uangnya yang tidak cukup untuk beli bari kalau bekas mungkin bisa. Beli mobil seperti harus pandai-pandai beli sih, bekas gpp asal masih bagus, hehe.
BalasHapus